Implementasi Rezim Internasional dalam Menangani Conflict-Related Sexual Violence di Tigray
Isi Artikel Utama
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas implementasi rezim internasional dalam penggunaan kekerasan seksual sebagai strategi perang dalam konflik bersenjata di Tigray. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan mengambil sumber dari buku, jurnal, artikel online, dan situs internet melalui studi literatur. Berlandaskan teori efektivitas rezim internasional Arild Underdal dilengkapi konsep keamanan manusia ditemukan bahwa rezim internasional tidak efektif dalam menangani kekerasan seksual terkait konflik pada perempuan di Tigray. Berdasarkan pada analisis tiga variabel, yakni variabel terikat, variabel bebas, dan variabel intervensi yang menunjukkan adanya ketidakpatuhan negara anggotanya terhadap aturan rezim yang berkaitan sehingga pengoperasian rezim internasional dalam penanganan kasus tidak optimal, dan berdampak pada kegagalan rezim yang tidak mencapai tujuan yang ditetapkan hingga saat ini.
Rincian Artikel
Terbitan
Bagian
Para penulis yang mengirimkan naskah melakukannya dengan pengertian bahwa jika diterima untuk publikasi, hak cipta artikel akan diberikan kepada Intermestik: Jurnal Studi Internasional, Departemen Hubungan Internasional, Universitas Padjadjaran sebagai penerbit jurnal.